Kamis, 17 Oktober 2013

ikhfan 11-15 bulan

saya mau up date perkembangan ikhfan yang sudah lama banget tidak saya tulis di blog ini. Saat ini ikhfan menginjak usia 15 bulan. Ini beberapa foto dan perkembangan kemampuan motorik ikhfan.



* usia 11 bulan ikhfan sudah berani melangkahkan kakinya 2-3 langkah tanpa berpegangan.
*maemnya tetep MPASI homemade karya saya. Sangat lahap kalau disuapi dan selalu bilang, 'mam..mam..," ketika jadwal makannya tiba.
*baru bisa mengucapkan 1 kata dengan fasehnya: "mam..mam," ketika disuapi atau minta ASI.
*sudah bisa menggerakkan mobil-mobilan ketika bermain.




*umur 12 bulan, sudah bisa berjalan tanpa pegangan walau masih terlihat sempoyongan dan terkadang kehilangan keseimbangan.
* sudah tumbuh gigi 4 (2 gigi seri atas dan 2 gigi seri bawah)
*mulai belajar makan nasi lembek dan sop
*senang banget kalau diajak maen kakaknya
*tambah kosakata baru," apah." untuk menyebut bapak dan "tatah" untuk menyebut kakak.




*usia 13 bulan lebih senang berjalan daripada digendong
*kalau berjalan tidak bisa pelan, cenderung berlari jadi terlihat sempoyongan, bikin deg-degan yang ngliatin hehe...
*ga mau kalah sama kakak, suka berteriak kalau mainannya direbut
*suka main guling-gulingan di kasur sama kakak
* sudah makan nasi
*sudah bisa minum dari gelas langsung
*jumlah gigi 5
*sudah bisa memanggil saya dengan, "bu..uuh..."






*usia 14 bulan, sudah berjalan tegak tanpa jatuh.
*suka sekali makan nasi dan aneka sayur buatan saya. Menu favoritnya adalah sop, soto, semur, sayur lodeh, tahu, tempe,telur, daging dan ayam. kalau makan ikan masih alergi jadi skip dulu.
*lebih senang minum ASI langsung dari ibu daripada minum ASIP
*sudah bisa minum susu dari sedotan, jadi goodbye dot
*geraham kiri-kanan bawah mulai terlihat tumbuh.
*kosakata: "babah (=bapak), tatah (=kakak), buuh (=ibu), titih (=mba fitri asisten saya), pi (=api)





*usia 15 bulan, berjalan mengitari seantero rumah
*selalu minta makan ketika melihat orang makan
*mulai senang minum UHT
*senang banget nguber-nguber cicak di dinding
*selalu berjoged kalau denger musik
*suka dibacain buku sambil dibuka-buka sendiri
*geraham kiri-kanan atas mulai tumbuh
*kosakata: "taktak (=cicak), koto (=kotor), bah (=lebah), pupu (=kupu),empus (=kucing), hemoh (=sapi), ya (iya),mimik (=minum), papah (=sampah)


nah, gini nih kalau kk-adik lagi kompak
dan si ibu serasa paling cantik hehehe...

7 komentar:

Enny Mamito mengatakan...

wah dedek ikhfan lucu & pintar yaa.. :)

isnuansa mengatakan...

Jadi sekarang Ikhfan sudah berapa bulan, Mbak? Anakku baru 13 bulan. :D

entik mengatakan...

@mba enny: hehe..iya ni lagi lutu-lutunya

@mba isnuansa:sekarang ikhfan 15 bulan

Fitri3boys mengatakan...

Ikhfan makin gede dan pinter, kompak ua sama kk ikhsan.

Lidya Fitrian mengatakan...

Dede ikhfan makin besar aja nih.mbak maaf kemarin2 aku gak bisa komen salah terus captchanya

Nunung mengatakan...

ikhfan lucu banget, moga makin pintar....

Fitri3boys mengatakan...

wah senengnya, lagi lucu2nya Ikhfan ...Moga slalu kompak ya sama kk ikhsan.